Headlines News :
| |

Space X Falcon 9 Alami Kesalahan Mesin

Talinews.com, Amerika Serikat – Misi melakukan peluncuran roket tanpa awak Space X Falcon 9, dibatalkan setelah dilakukan deteksi ulang menggunakan komputer, Sabtu (19/5), yang menunjukkan adanya masalah pada satu bagian mesinnya.

Space X Falcon 9 (Foto: Daviddarling)
Berdasarkan berita yang dilansir dari Telegraph, alih-alih membakar mesin utama roket, komputer onboard membatalkan peluncuran setelah melihat tekanan ruang di satu dari sembilan mesin Merlin, berada di luar nilai yang diperbolehkan.

Space X Falcon 9 adalah perusahaan komersial pertama yang mencoba melakukan pertemuan dengan Stasiun Antariksa Internasional. Persiapan untuk kargo percobaan perusahaan akan menuju ke pos yang mengorbit, telah berjalan lancar sampai 04:55 EDT (08.55 WIB).

Misi ini bisa mewakili uji terbang terakhir sebelum Dragon mulai berada di kargo stasiun ruang angkasa, membantu untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh pesawat ulang-alik yang sudah pensiun.

Jika Dragon tidak berhasil menyelesaikan semua tes dalam misi ini, penerbangan demonstrasi lain akan dijadwalkan sebelum SpaceX mulai beroperasi.

SpaceX memiliki kontrak $ 1,6 milyar dolar untuk terbang membawa pasokan 12-pengiriman misi ke stasiun ruang angkasa, dan perusahaan berharap nantinya juga akan membawa awak.

Untuk misi demonstrasi ini, Space X sarat dengan persediaan makanan dan percobaan sains untuk stasiun luar angkasa. (art)

Posted by TaliNews on Minggu, 20 Mei 2012, 15.13. Filed under , , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response.!
IndoLowong
Support Us :
Comments
blog comments powered by Disqus